Masih Dapatkah Berbuat Kebaikan kpd Orang Tua Yg Telah Meninggal


Assalamu'alaikum wr. wb

Allohummaghfirlii waliwaalidayya war hamhumaa kama rabbayaanii shagiiraa
artinya.  
Wahai Tuhanku, ampunilah aku dan Ibu Bapakku, sayangilah mereka seperti mereka menyayangiku diwaktu kecil.
http://gambar-kata.com
ini adalah do'a yang sering kita ucapkan atau panjatkan ke Alloh SWT untuk mendo'akan kedua orang kita, sudah sepantasnyalah kita sebagai anak mendo'akan kedua orang kita yang melahirkan kita,membesarkan kita serta menyayangi kita. Dan apabila kita mengingat atas apa yang telah mereka korbankan dan berikan kepada kita, ingin rasanya kita membalas atas semua jasa dan pengorbanannya itu, padahal mereka tidak mengharapkan balasan dari anak-anaknya.
Berbuat baik kepada orang tua adalah termasuk salah satu amal yang paling dicintai Alloh SWT, sebagaimana yang dituangkan di H.R. Bukhari Muslim dari Ibnu Mas'ud yang artinya Saya bertanya kepada Rasulullah, perbuatan apakah yang lebih dicintai Alloh ?   Rasul menjawab : Shalat pada waktunya, Saya bertanya : Kemudian apa ?  Jawab Rasul : Berbuat baik kepada kedua orang tua, Saya bertanya lagi : Kemudian apa ? beliau menjawab : Jihad fi sabilillah.
Berbuat baik kepada kedua orang tua adalah bakti seorang anak kepada orang tuanya, dan semua itu tidak terbatas hanya diwaktu  orang tua kita masih hidup saja akan tetapi kewajiban berbuat baik kepada orang tua masih tetap berlaku  meskipun orang tua kita sudah meninggal, sebagaimana sabda Rasul yang artinya Ya Rasulullah, apakah saya masih tetap dapat berbuat sesuatu kebaikan kepada kedua orang tua saya sesudah keduanya meninggal dunia ? Rasul menjawab : masih ada, ialah memohonkan rahmat untuknya, memohonkan ampun untuknya, menunaikan segala janjinya, bersilaturahmi (kepada orang) yang tidak dapat dihubungi kecuali dengannya ( sahabat karib dan handai tolannya ) dan menghormati kepada kawan dekatnya.      ( H. R. Abu Dawud dari abi Asid )
Dengan demikian maka tidak ada kata terlambat dan tidak ada kata tidak bisa untuk kita apabila kita ingin berbuat baik atau membalas budi kepada kedua orang tua kita apabila keduanya telah meninggalpun.

Wassalam,

Tag : Religi
0 Komentar untuk "Masih Dapatkah Berbuat Kebaikan kpd Orang Tua Yg Telah Meninggal"

Back To Top